San Diego Hills Memorial Park menjadi Trending untuk Pemakaman saat ini.

SAN DIEGO HILLS MEMORIAL PARK, merupakan Pemakaman Modern yang hadir bukan saja sebagai area Pekuburan atau pemakaman tetapi dengan konsep sebagai Taman Pemakaman yang pertama di Indonesia.

Rancangannya yang mengadopsi konsep Landscape dari Forest Lawn Memorial Park di California USA, dimana dengan area lahan berbukit yang hijau, menjadikan San Diego Hills sebagai Taman Pemakaman berkelas dan eksklusif, menjadi tempat yang nyaman bagi setiap orang saat berkunjung bahkan tidak ada kesan seram sama sekali, tetapi bisa menikmati kawasan Pemakaman yang indah dan menyatu dengan alam.  Dimana terdapat area perbukitan, rumput yang hijau, pepohonan dan tanaman yang indah, bahkan anda bisa menikmati pemandangan Danau Lake Angeles sambil mendengar kicaun burung dan hewan lain yang ada di sekitarnya. 

San Diego Hills menjadi pilihan Pemakaman di Jakarta dan sekitarnya saat ini dengan pertimbangan,

  • San Diego Hills Memorial Park merupakan Kawasan Pemakaman untuk semua  golongan agama dan kepercayaan.

  • San Diego Hills Memorial Park adalah Kawasan pemakaman dengan konsep Taman Pemakaman yang asri, serta dilengkapi Fasilitas yang lengkap dan Infrastruktur yang baik.

  • Keamanan, kenyamanan dan Maintenace Landscape di Area Makam menjadi komitmen San Diego Hills bagi setiap keluarga  dan pengunjung.

San Diego Hills Memorial Park yang berlokasi di Karawang Barat, di pertengahan antara Jakarta dan Bandung dengan kemudahan akses melalui jalur Tol Jakarta-Cikampek, menjadi pilihan pemakaman terbaik bagi sebagian besar warga Jakarta, Bandung dan sekitarnya, bahkan dari kota lain dan memudahkan setiap orang yang ingin berziarah ataupun mengantar keluarga atau kerabat yang akan dimakamkan di San Diego Hills. 

San Diego Hills Taman Pemakaman yang Berkelas dan Asri.  Berangkat dari pengalaman Bpk Mochtar Riady (Founder), setiap kali berziarah mengunjungi makam orangtua beliau di Pemakaman tradisional, dimana pada saat itu beliau selalu merasa tidak nyaman dan tidak ada privacy.  Juga melihat kondisi Pemakaman Umum di Indonesia pada saat itu, sehingga pada tahun 2007, dibangunlah San Diego Hills Memorial Park secara Profesional dan berkelas Internasional selain sebagai Taman Pemakaman yang asri dan indah, juga sebagsi sarana Rekreasi.  Dapat dibaca lebih lanjut San Diego Hills Pemakaman berkelas Internasional. 

Saya Helly, sebagai Sales Manager di San Diego Hills Memorial Park yang sudah bergabung sejak 2008.  Melalui Web ini, secara online saya menyampaikan informasi secara lengkap dan akan membantu Bapak/Ibu untuk mendapatkan unit-unit Terbaik yang dibutuhkan dan dipersiapkan sebagai Tempat Peristirahatan Terakhir buat orang-orang Terkasih maupun buat Keluarga di masa mendatang.

Untuk komunikasi lebih lanjut, Bapak/Ibu bisa menghubungi saya pada nomor whatsapp yang tertera.  

0821 25998920 

 

5 Benefit Anda dapatkan hanya di San Diego Hills Memorial Park.  Sebagai Pemakaman pertama di dunia yang menyediakan Fasilitas yang lengkap dan layanan terbaik, San Diego Hills tidak hanya menyediakan  Taman Pemakaman eksklusif,  terdapat juga Fasilitas lain seperti Danau seluas 6 Ha, area Jogging Track, Kolam Renang dan  bangunan-bangunan dengan arsitektur yang indah, seperti Chapel, Heavenly Dome, Ruang istirahat dan Ruang Tunggu yang ekslusif. 

Kami juga menyediakan Restoran La-Collina, Florist & Gift Shop dan Mini Market (Foodmart) yang semuanya berada di area FAMILY CENTER.  Semua fasilitas ini disiapkan untuk setiap keluarga maupun pengunjung yang tidak hanya berziarah tetapi juga bisa menikmati suasana alami yang indah sambil rekreasi. 

Benefit lain sebagai pemilik lahan di San Diego Hills, dapat dibaca Detail Info mengenai Benefit 

 

San Diego Hills menyediakan 3 AREA/ GARDEN besar yang secara khusus dibagi, yang secara konsep dan keunikan dari tiap Area yang berbeda-beda berdasarkan perbedaan budaya dan kepercayaan. 

Setiap orang dan keluarga yang ingin mengantarkan dan melepas kepergian Orang Terkasih dengan tata cara yang khusuk dan khidmat sesuai Kaidah, Kepercayaan dan Agama masing-masing.  Hal ini didukung dengan Area yang di-design sebagai Taman Pemakaman Modern yang sarat makna dan nilai-nilai yang disesuaikan dengan kekhususan Area tersebut. Mulai dari penamaan nama-nama Mansion, Icon dan bangunan serta fasilitas yang ada di kawasan tersebut identik dengan Kepercayaan masing-masing.  Ke-3 area tersebut adalah 

  • UNIVERSAL Garden, Pemakaman modern untuk agama Kristen, Katolik, Budha dan kepercayaan lain, dimana tidak secara mutlak mengikuti arah mata angin, tetapi secara Natural menyesuaikan dengan kontur lahan di Area tersebut.  Baca selengkapnya.
  • FIVE PILLARS Garden.  Pemakaman secara Universal yang dikhususkan untuk yang beragama Muslim, dan semua arah makam menghadap Kiblat.  Area Makam yang secara Kontur yang berbukit dan datar dan memiliki keindahan Alami. Baca Selengkapnya.

  • Garden of PROSPERITY & JOY,  Area pemakaman modern dengan nuansa Tionghoa modern dan menerapkan kaidah Fengshui, terdapat area berkontur dengan keseimbangan alami . Baca Selengkapnya.

Pada setiap Area/Garden, terdiri dari beberapa Mansion dengan keindahan dan keunikan yang berbeda-beda, dan secara konsep memiliki Makna berdasarkan Kepercayaan pada masing-masing Area.

Selain Makam dibawah tanah, Kami juga menyediakan Columbarium sebagai tempat untuk penyimpanan Abu Jenazah yang sudah dikremasi, pada bangunan diatas tanah. 

Tipe-tipe Makam di San Diego Hills antara lain adalah Tipe Standard / Single Burial yang menyatu dengan Kontur alami pada setiap area.  Selain itu, bagi setiap orang yang menginginkan Privacy kami menyediakan Tipe Semi Private, Private Estate, Paviliun bahkan Private Patung dan juga Peak Estate yang lebih luas dengan kapasitas yang berbeda-beda. 

Jika Bapak / Ibu menginginkan Makam keluarga dengan ukuran kavling yang lebih luas, San Diego Hills bisa menyediakan sesuai yang dibutuhkan dengan persetujuan bersama pada Area yang ditentukan. 

Setiap Area makam  diatur dan ditata dengan rapi sesuai konsep yang sudah ditentukan oleh San Diego Hills sehingga keseluruhan Area  tertata dengan Rapi dan Indah. 

Informasi mengenai Tipe dan Harga Pemakaman di San Diego Hills, dapat dilihat pada Info Detail dibawah ini.

 

 

News & Blog

 

Founder's Vision

DR. Mochtar Riady

DR. Mochtar Riady - Founder

DYING IS NOT TABOO. It is our responsibility to plan first; spiritually, mentally, socially and physically.

A Beautiful, Elegant and Respectful Resting Place is a basic need for our community and for each of us.  Hence, I have chosen San Diego Hills as my Resting Place as well as for my whole family and future generation.

"I Love It"

Beautiful Rolling Hills, Manicured Lawns, Wonderful Infrastructure, Security, Convenient, Fun Facilities and such as Wonderful and Kind Management.

 

Cara Pembelian

AT NEED


Jika saat ini Bapak/Ibu membutuhkan lahan makam di San Diego Hills karena ada anggota keluarga yang sedang kritis atau baru saja meninggal, maka pembelian ini disebut sebagai Pembelian AT NEED.  Tentunya keluarga pada masa sulit ini harus membuat keputusan untuk berbagai persiapan buat pemakaman, baik untuk lahan makam, rumah duka, acara dan berbagai persiapan lain untuk itu.

Kami akan membantu Bapak, Ibu untuk mendapatkan tempat terbaik buat Orang Terkasih anda, baik untuk Unit atau Tipe Makam yang dibutuhkan maupun Jasa Paket Pemakaman, melengkapi data-data untuk Persiapan Arrangement Pemakaman sampai hari Pemakaman.  

Untuk mempersiapkan Proses Pemakaman baik yang sudah memiliki Unit Makam ataupun belum, kami akan membantu bapak/Ibu untuk melengkapi data-data yang dibutuhkan dan Pilihan Paket Pemakaman  pada Info Selanjutnya. 

 

 

PRE NEED


San Diego Hills Memorial Park, dalam hal ini memberikan edukasi kepada masyarakat bahwa Perencanaan dan mempersiapkan lahan makam lebih awal yang disebut PRE NEED,  memberikan kenyamanan  dan keuntungan secara Financial.  Sehingga Pada saatnya, hal ini sudah tidak merepotkan keluarga yang ditinggalkan lagi karena lahan makam sudah disiapkan sebelumnya.

Pembelian secara PRE NEED memberikan manfaat secara Emosional maupun secara Finansial.

 

Keuntungan secara Financial, yang didapat saat membeli lahan secara Pre Need, antara lain :

  • Keluarga bisa mengetahui dan memilih unit yang dikehendaki sesuai budget yang disiapkan
  • Cara Pembayaran Fleksibel
  • Mendapat Tambahan Discount untuk Cash Payment
  • Bonus FUTURE CARE*
  • Bonus Asuransi Jiwa**

 

 

Fasilitas

Jogging Track  

Aktivitas jogging semakin menyenangkan jika dinikmati bersama keluarga di tengah hamparan pemandangan indah San Diego Hills Memorial Park. Tersedia jogging track sepanjang 3,5 km mengelilingi Danau Lake Angeles dengan suasana alam menyegarkan

Restaurant La collina  

La Collina Restaurant,  dengan arsitektur design Mediterania yang nyaman dan menyajikan Menu-menu istimewa, antara lain Italian Food seperti Pasta, Pizza, dll yang menjadi Menu Favorite di San Diego Hills maupun Karawang, juga tersedia Menu makanan lokal yang enak.

Florist & Gift Shop  

La Rosa Florist & Gift Shop merupakan salah satu fasilitas yang disediakan San Diego Hills, yang menyediakan bunga segar, baik untuk bungan tabur maupun bunga rangkaian, sehingga keluarga yang mau berziarah atau menyampaikan ucapan dukacita berupa karangan bunga maupun bungan papan, bisa mampir atau memesan dengan menghubungi ke nomor 0819 33008680

FLorist juga menyediakan Jasa Titip untuk keluarga yang ingin menabur bunga ke makam keluarga pada Hari-hari khusus Orang Terkasih kita, tapi tidak bisa hadir, dapat dibantu oleh pihak florist.

Foodmart  

Di San Diego Hills juga tersedia Foodmanrt / Minimart bagi pengunjung untuk membeli kebutuhan untuk snacks, makanan ringan atau aneka minuman (soft drink) dan lain-lain.

Swimming Pool  

Swimming Pool merupakan salah satu fasilitas yang ada di San Diego Hills. Satu-satunya pemakaman yang menyediakan fasilitas kolam renang bagi pengunjung. San Diego Hills Memorial Park selain sebagai kawasan pemakaman, juga menyediakan salah satu fasilitas rekreasi bagi keluarga setelah berziarah.

Buka setiap hari pukul 09:00 – 16:00 WIB.

Chapel & Heavenly Dome  

Chapel dan Heavenly Dome merupakan fasilitas yang disiapkan di area Family Center,  dengan kapasitas sekitar 250 orang.  Chapel bisa dipakai atau disewa untuk acara Ibadah, selain untuk ibadah pelepasan juga Ibadah memperingati 100 hari atau 1 tahun meninggalnya Orang terkasih.  Pada masa sebelum covid, San Diego Hills mengadkan Misa Arwah setiap tahun di Chapel. 

 

Mushola  

Mushola sebagai fasilitas untuk sembahyang atau sholat bagi pengunjung atau keluarga yang sedang mengantar orang terkasih saat pemakaman ataupun saat ziarah.  Fasilitas ini tersedia di dekat Mansion ISYA dan ASHAR.  Di Area Family Center juga kami sediakan Mushola di Marketing Gallery.